Excel menyediakan berbagai fungsi pembulatan angka, salah satunya EVEN dan ODD, yang mempermudah pengolahan angka dalam berbagai situasi.
Artikel ini membahas cara kerja kedua fungsi tersebut dan penerapannya dalam analisis data.
Unduh file berikut untuk melihat langsung penerapan rumus.
File: fungsi-odd-even-excel.xlsx.
Apa Itu Angka Genap dan Ganjil?
- Angka genap: Habis dibagi 2 tanpa sisa. Contoh: -4, 0, 2, 4, 30.
- Angka ganjil: Tidak habis dibagi 2 dengan sisa 1. Contoh: -5, 1, 3, 11, 21.
Angka desimal seperti 3,14 atau 9,8 tidak termasuk genap atau ganjil karena:
- Tidak habis dibagi 2 (bukan genap).
- Sisa hasil bagi bukan 1 (bukan ganjil).
Apa Itu Fungsi EVEN dan ODD di Excel?
Fungsi EVEN
Fungsi EVEN membulatkan angka ke bilangan genap terdekat yang terjauh dari nol.
Sintaks EVEN(number)
- number (wajib): Angka yang akan dibulatkan.
- Jika bukan angka, hasil adalah #VALUE!.
- Jika sudah genap, rumus tidak membulatkan apa pun.
Fungsi ODD
Fungsi ODD adalah fungsi yang membulatkan angka ke bilangan ganjil terdekat yang terjauh dari nol.
Sintaks ODD(number)
- number (wajib): Angka yang akan dibulatkan.
- Jika angka, rumus mengembalikan #VALUE!.
- Jika ganjil, rumus tidak membulatkan apa pun.
Cara Menggunakan Fungsi EVEN dan ODD di Excel
Rumus ODD
Rumus membulatkan angka ke bilangan ganjil terdekat yang terjauh dari nol.
=ODD(A2)
- Jika A2 = 34, hasil = 35.
- Jika A2 = 19,33632, hasil = 21.
- Jika A2 = -19,33632, hasil = -21.
Rumus EVEN
Rumus berikut membulatkan angka ke bilangan genap terdekat yang terjauh dari nol.
=EVEN(A2)
- Jika A2 = 31, hasil adalah 32.
- Jika A2 = 16,77505, hasil adalah 18.
- Jika A2 = -19,33632, hasil adalah -20.
Membuat Urutan Angka Ganjil dan Genap
Beberapa kota menggunakan sistem ganjil dan genap untuk penomoran rumah. Contoh: di sisi kiri 1, 3, dan 5, sementara di kanan adalah 2, 4, dan 6.
Rumus-rumus berikut menghasilkan urutan angka-angka ganjil dan genap.
=ODD(A2+1)
=EVEN(C2+1)
Menentukan Tanggal Genap Ganjil
Di Jakarta, sistem ganjil-genap digunakan untuk membatasi kendaraan berdasarkan tanggal.
Untuk menentukan apakah suatu tanggal ganjil atau genap, gunakan kombinasi EVEN/ODD dengan IF.
=IF(ODD(A2)=A2; "Ganjil"; "Genap")
Atau alternatif dengan EVEN.
=IF(EVEN(A2)=A2; "Genap"; "Ganjil")
Menandai Cell dengan Angka Ganjil atau Genap
Untuk menandai angka-angka genap atau ganjil dari suatu tabel, gunakan conditional formatting dengan rumus.
- Pilih range yang akan ditandai.
- Pada tab Home, kelompok Styles, klik Conditional Formatting, klik New Rule.
- Pada Select a Rule Type, pilih Use a formula to determine which cells to format.
- Pada Format values where this formula is true, masukkan rumus
=EVEN(A2)=A2
. - Klik tombol Format dan pilih format yang diinginkan.
- Klik OK untuk menutup kotak Formatting Rule.
- Ulangi Langkah 2 untuk rumus
=ODD(A2)=A2
.
Membuat Baris Excel Beda Warna dengan ODD/EVEN
Untuk menandai baris dengan warna berbeda berdasarkan urutan ganjil atau genap, gunakan rumus berikut dalam conditional formatting.
- Menandai baris genap:
=EVEN(ROW(A2))=ROW(A2)
- Rumus untuk menandai baris ganjil:
=ODD(ROW(A2))=ROW(A2)
Penutup
Fungsi EVEN dan ODD di Excel adalah alat praktis untuk membulatkan angka ke bilangan genap atau ganjil terdekat. Dengan memahami cara penggunaannya, kita dapat mengoptimalkan pengolahan angka dalam berbagai skenario, dari analisis data hingga sistem penomoran.